Tutorial Jilbab Paris nan Modis


Tutorial Jilban Paris nan Modis. Untuk busana muslim yang memakai jilbab paris biasanya mengenakannya dengan membentuk segitiga dulu dengan model itu itu saja. Ini tentu saja akan membuat penampilan sista jadi  menoton dan tidak banyak kreasi yang bisa dilakukan. Untuk itu kali ini hijaberfashion akan berbagi cara yang berbeda dalam mengenakan jilbab paris. Tidak perlu membentuk segitiga dulu, Anda juga bisa tampil cantik dengan tutorial jilbab paris nan modis, namun tetap syar'i. Yuk ikuti caranya:





  1. Biarkan jilbab paris Anda tetap dalam bentuk segi empat.Pasang jilbab paris dengan salah satu sisi lebih panjang dan sisi yang pendek ditarik ke dalam sisi jilbab yang panjang
  2. Sematkan jarum pentul agar sisi jilbab yang ditarik ke bagian dalam sisi yang panjang tidak bergeser
  3. Tarik sisi jilbab yang lebih panjang kesebelah kanan dan sematkan kebelakang telinga dengan peniti. 
  4. Ambil bagian yang panjang sehingga menutupi dada dan angkat ke atas hingga ke atas kepala Anda.
  5. Ambil ujung kanan kanan jilbab yang baru saja Anda letakkan di kepala Anda. Sematkan dengan jarum pentul dengan jilbab dibagian depan.
  6. Berikan aksesoris diatas kepala untuk melengkapi penampilan Anda.Ok, Anda siap tampil modis.

Selain tutorial di atas, anda bisa melihat cara memakai jilbab wisuda dan tutorial hijab praktis untuk melengkapi koleksi Anda.Selamat mencoba tutorial jilbab paris nan modis

Terpopuler